468x60 Ads

Komputer Rakitan Borosnya Minta Ampun


HARGA komputer PC desktop rakitan memang jauh lebih ekonomis dibanding komputer PC desktop pabrikan produsen komputer seperti Hewlett Packard (HP) atau Dell. Namun, para pengguna tidak menyadari nilai pengeluaran PC desktop rakitan jauh lebih besar dibanding PC desktop pabrikan. Biaya perawatan komputer dan pengeluaran listrik akan berkali lipat dibanding komputer pabrikan.

Hal itu dikatakan Market Development Manager Personal Systems Group HP Indonesia, Jane Ritonga, ketika peluncuran komputer PC desktop HP Pavilion p2 di Jakarta, Jumat (15/3) lalu.

"Sekitar 92 persen komputer PC desktop di Indonesia adalah komputer rakitan karena murah meriah," katanya.

Jane mengatakan, komputer PC desktop rakitan lebih banyak memakan daya listrik sebesar 300 watt. Sedangkan komputer PC desktop HP Pavilion p2 hanya menghabiskan 90 watt, jauh lebih ramah lingkungan dan pengeluaran pembayaran listrik lebih murah. Kualitas komputer PC desktop rakitan masih diragukan, karena belum teruji kemampuannya dan bukan dirakit oleh tenaga profesional.

Kelebihan lainnya, PC desktop pabrikan memiliki garansi resmi dan suku cadang atau komponen asli. Pangsa pasar komputer PC desktop HP di Indonesia saat ini hanya sebesar empat persen. (Ant/Wtr4)

sumber

Write by

0 comments:

Post a Comment